Minggu, 12 Oktober 2014

Bad Design



Dibawah ini adalah contoh bad design (menurut saya). Saya akan menjelaskan mengapa design tersebut dianggap buruk menurut saya. 



Mengapa ini termasuk bad design? 

-        Dapat kita lihat alamat website yang sangat panjang dan terbilang rumit. Seharusnya bisa diminimalisir dengan alamat yang lebih singkat dan mudah dihafal.
-        Meskipun interface nya terbilang simple, tetapi pemilihan font nya terbilang sangat buruk. Dimana font yang digunakan untuk option, semua menggunakan huruf besar. Seharusnya diperbaiki dengan huruf yang biasa saja. Karena terlihat lebih tidak beraturan.

-        Pada font isi dari option pun, telihat dicetak tebal(bold). Sangat tidak enak dipandang. Terkesan penulisannya berantakan. Sebagian tulisannya pun ada yang ditulis dengan diawali huruf besar. Padahal letak katanya ada di pertengahan kalimat. Tidak adanya perapihan paragraf juga menyebabkan tulisan ini terkesan berantakan. Seharusnya dapat dipertimbangkan mana kata yang perlu cetak tebal, mana yang perlu diawali huruf besar, dan perlu adanya perapihan pada setiap paragrafnya.





-        Dapat kita lihat lagi, pemilihan warna yang kontras. Seharusnya si web designer bisa memilih warna yang tidak terlalu kontras dan mengenakan mata. Perapihan paragrafnya pun terkesan sangat berantakan.



-        Resolusi gambar yang dimasukan sangat buruk. Jika diperbesar gambar menjadi agak blur. Seharusnya si web designer ini juga bisa mempertimbangkan resolusi gambar yang dipakai untuk di posting ke web nya untuk menarik perhatian pembaca. 

Sekian dari saya. Jika ada pihak yang tersinggung dengan isi blog saya, saya mohon maaf sebesar-besarnya. Tetapi mungkin bisa dijadikan revisi untuk si web designer website ini. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar